Menu

Pria Ini Jatuh ke Danau hingga Tewas setelah Diamputasi, Sang Ayah Desak Danau Dipagar

Amerita 5 Sep 2021, 22:31
Ben (tengah), Peter (kiri), saudari Ben (kanan)
Ben (tengah), Peter (kiri), saudari Ben (kanan)

RIAU24.COM - Seorang pria meninggal setelah jatuh ke danau yang menyebabkan dirinya terinfeksi hingga harus diamputasi.

Ben Smith Crallan (37) terunfeksi bakteri pemakan daging langka atau disebut Necrotising Fasciitis (NF) setelah jatuh ke danau pada 2018 silam.
zxc1 
Mulanya, luka di kakinya hanya lecet, namun lukanya semakin menjadi-jadi dan Ben koma. Dokter mengatakan kaki Ben harus diamputasi.

Ayahnya, Peter Smith-Crallan, meminta agar pagar dibangun di sekitar danau sehingga kejadian serupa tak terjadi kepada orang lain.

“Jika pagar dipasang di sekitar danau ketika Ben jatuh, maka anak saya tidak akan mati. Apa yang terjadi pada Ben tidak akan terjadi," kata Peter.

“Mengapa pagar tidak dipasang sebelumnya? Apa yang terjadi pada Ben, saya tidak ingin melihat itu terjadi pada keluarga lain," tambahnya.
zxc2 
“Mereka perlu memasang pagar di sekitar danau dan mengambil sampel air secara teratur. Air di sana sangat buruk. Danau perlu dibersihkan, dan air mancur aerasi dimasukkan. Danau itu tidak tersentuh selama 40 tahun," lanjut Ben.

Peter mengatakan bahwa Ben pertama kali mengira infeksinya itu adalah gejala asam urat, Ben lalu memutuskan untuk mengunjungi dokter umum.

“Beberapa hari kemudian, saya membawa Ben ke Bedah GP Roe Lane di Southport. Ada lepuh besar di kakinya. Saya tidak berpikir akan ada masalah serius," kata Peter.