Menu

Ini Biang Kerok Kelangkaan Solar Subsidi di SPBU Indonesia

Azhar 12 Apr 2022, 09:56
Kelangkaan solar terjadi hampir di seluruh SPBU di Indonesia. Sumber: Detik.com
Kelangkaan solar terjadi hampir di seluruh SPBU di Indonesia. Sumber: Detik.com

RIAU24.COM -  Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif membeberkan alasan kelangkaan bahan bakar minyak (BBM) Solar subsidi.

Menurutnya, salah satu penyebabnya karena ulah nakal angkutan industri dikutip dari cnnindonesia.com, Selasa, 12 April 2022.

"Bio solar ini kan subsidi. Harusnya diperuntukkan bagi yang berhak bukan untuk industri. Banyak kita temui di lapangan, (BBM subsidi) banyak dipakai untuk angkutan industri. Ini mengakibatkan berkurangnya jatah BBM (subsidi) bagi masyarakat umum," kata Arifin.

Seharusnya, subsidi solar diberikan kepada kelompok masyarakat yang membutuhkan di tengah harga energi yang melonjak akibat konflik Rusia dengan Ukraina.

Hal ini diperparah sikap curang para pemilik angkutan-angkutan yang tak berhak menerima solar bersubsidi.

Oleh karena itu, pihaknya akan mengevaluasi sistem hingga infrastruktur bahan bakar Tanah Air ke depan.

Halaman: 12Lihat Semua