Menu

Tampilan Memukau Olivia Aten Berbalut Kostum Nasional R.A Kartini di MISS GLOBAL 2022

Zuratul 13 Jun 2022, 11:55
Potret Olivia Aten dalam Balutan Busana dengan tema R.A Kartini/ScreenShot/Instagram Olivia Aten
Potret Olivia Aten dalam Balutan Busana dengan tema R.A Kartini/ScreenShot/Instagram Olivia Aten

Meski gagal keluar sebagai pemenang, Olivia mengaku tetap senang bisa mengikuti seluruh rangkaian Miss Global 2022. Ia pun menyakini menang atau tidak sudah ditakdirkan oleh Tuhan.

"Senang ada, harapan juga ada, tapi saya juga tahu kalau misalnya apa pun yang diterima sekarang ini, siapa pun pemenangnya dan siapa pun yang belum menjadi pemenang itu sudah diatur oleh Tuhan," ucap Olivia usai Coronation Night Miss Global 2022 digelar.

Walau tidak mendapatkan gelar Miss Global, Olivia tetap pulang membawa prestasi karena terpilih sebagai Best Nation Costume.

Wanita 34 tahun ini pun mengaku senang sekaligus bangga bisa terpilih dan memperkenalkan budaya Indonesia lewat kostum yang dikenakan.

"Senang banget, karena kerja keras dari banyak orang, banyak tim yang sebenarnya orang-orang kreatif di belakangnya dapat dihargai dan akhirnya national costume saya dapat dilihat di mata dunia," ujarnya. 

Saat ditanya soal pemenang Miss Global 2022 yang tak lain adalah teman sekamar selama karantina, Olivia mengaku ikut senang. Ia pun berharap Shane Tormes bisa lebih sukses lagi ke depannya.

Halaman: 123Lihat Semua