Menu

Sudah Tahu Kalau PO Bus Ini Punya Restoran Sendiri?

Azhar 23 Aug 2022, 22:44
Bus berhenti bersistirahat. Sumber: Internet
Bus berhenti bersistirahat. Sumber: Internet

RIAU24.COM - Para Pengusaha bus kian hari terus berinovasi.

Jika dulu bus bekerja sama dengan katering atau rumah makan untuk konsumsi penumpang, kini beberapa perusahaan otobus memiliki restoran sendiri dikutip dari inews.id, Selasa, 23 Agustus 2022.

Salah satunya adalah PO Rosalia Indah yang merupakan pionir perusahaan otobus yang memiliki rumah makan sendiri.

Restoran bernama RM Rosalia Indah (Rosin) ini memiliki bangunan cukup mewah dan juga bersih.

Restoran tersebut menyediakan berbagai macam menu lauk dan sayur untuk penumpang bus.

Ada pula fasilitas toilet, mushola, dan playground untuk anak-anak. Lokasi RM Rosalia Indah berada di Subang, Jawa Barat dekat dari pintu tol.

Berikutnya adalah PO Agra Mas. PO bus ini memiliki restoran bernama RM Kendil Mas. Rumah makan ini berada di Kabupaten Batang, Jawa Tengah.

Tahukah jika para penumpang bus Agra Mas bisa makan di restoran ini, gratis.

Adapun fasilitas di restoran ada toilet, mushola, serta toko oleh-oleh yang bisa dibeli penumpang bus.

Perusahaan yang kedua adalah PO Haryanto yang memiliki restoran bernama RM Menara Kudus.

Restoran ini berada di dua lokasi, yaitu di Cirebon (Jawa Barat) dan Gringsing (Jawa Tengah).

Untuk yang di Cirebon, restoran ini berada di jalur arah Jawa Tengah dan Jawa Timur.  Sementara yang di Gringsing melayani arah sebaliknya.