Menu

Jadwal Liga Champions Malam Ini: Man City vs Copenhagen, Nilai Sempurna Erling Haaland

Zuratul 5 Oct 2022, 13:58
Potret Pemain Ace di Man City, Erling Haaland (Foto: Twitter)
Potret Pemain Ace di Man City, Erling Haaland (Foto: Twitter)

RIAU24.COM - Siapa lagi yang pantas diberi nilai sempurna itu selain Erling Haaland setelah dia mengemas hattrick, dan dua assist ketika City melumat Manchester United 6-3 di Liga Primer (2/10) lalu.

Erling Haaland mendapat nilai sempurna mengikuti jejak para pemain bintang lain yang juga pernah dikarunia angka 10. 

10 pemain yang dimaksud antara lain Kylian Mbappe (Prancis vs Kazakstan, 2021), Neymar (Paris Saint-Germain vs Dijon, 2018), Robert Lewandowski (Borussia Dortmund vs Real Madrid, 2013), Lionel Messi (Barcelona vs Arsenal, 2010, Barcelona vs Bayer Leverkusen, 2012) dll.

Menurut kiper legendaris, Peter Schmeichel, Erling Haaland sangat istimewa karena merupakan campuran sempurna dari semua striker top.

"Anda dapat melihat banyak aspek yang berbeda dalam dirinya. Haaland adalah campuran dari se mua striker top. Gol mirip Zlatan, dan Cristiano Ronaldo juga ada di sana. Anda melihat striker top dalam satu dan orang yang sama," kata mantan kiper Manchester United dan City kepada BBC.

"Itulah alasan mengapa dia sangat berbahaya. Dia memiliki kemewahan telah melihat banyak striker top, dan mereka semua digabungkan dalam satu pemain," ujarnya.

Halaman: 12Lihat Semua