Menu

Ganjar Pranowo Nyatakan Siap Nyapres 2024, Siapa Yang Cocok Jadi Pendampingnya?

Amastya 24 Oct 2022, 09:42
Sosok pendamping Ganjar Pranowo menjadi bahan prediksi oleh sejumlah pengamat usai dirinya menyatakan siap nyapres pada 2024
Sosok pendamping Ganjar Pranowo menjadi bahan prediksi oleh sejumlah pengamat usai dirinya menyatakan siap nyapres pada 2024

Lalu, siapa tokoh yang cocok menjadi calon wakil presiden (cawapres) pendamping atau tandem Ganjar Pranowo di Pilpres 2024?

“Kalau kita main tebak-tebakan tentu yang terpilih mereka yang berada di elektabilitas tinggi. Tetapi ini bukan sekadar itu. Ada variabel yang menjadi titik temu para elite politik dalam menentukan siapa wakilnya,” kata Fadhli Harahab selaku Pengamat Politik dan Direktur Eksekutif Sudut Demokrasi Riset dan Analisis pada Sabtu (22/10/2022) dikutip sindonews.com.

Menurut dia, cawapres pendamping Ganjar harus mampu mendongkrak suara capresnya, serta harus mampu menutupi ragam sentimen seperti ideologi, etnis, atau latar belakang. Dia pun mengungkapkan sejumlah nama yang cocok menjadi cawapres pendamping Ganjar.

“Melihat peta dukungan terhadap Ganjar Pranowo ada beberapa nama yang cukup familiar yang dimungkinkan terpilih misalnya Ridwan Kamil, Khofifah Indar Parawansa, atau yang betul-betul eksekutor seperti Mahfud MD dan Andika Perkasa,” pungkasnya.

Sementara itu, Pengamat Politik dan Direktur IndoStrategi Research and Consulting Arif Nurul Imam menilai ada banyak tokoh yang layak menjadi cawapres pendamping Ganjar.

“Antara lain Erik Thohir, Ridwan Kamil, Muhaimin Iskandar, AHY, dan Khofifah,” kata Arif Nurul Imam.

Sambungan berita: (***)
Halaman: 123Lihat Semua