RIAU24.COM -BENGKALIS - Agar saling besinergitas antara TNI,Polri yang melaksanakan tugasnya diwilayah Kabupaten Bengkalis.
Kapolres Bengkalis AKBP Setyo Bimo Anggoro bersama jajaran bersilaturahmi ke kantor Makodim 0303/Bengkalis, Rabu 25 Januari 2023 kemarin.
Baca Juga: Wabup Bengkalis Buka Lomba Mancing Ikan di Kolam Desa Bantan Tengah
Kedatangan Kapolres disambut Dandim Bengkalis Letkol Inf Endik Yunia Hermanto dan jajarannya diruang Transit Makodim.
”Ini dalam rangka menjalin silaturahmi untuk menjaga soliditas dan sinergitas TNI-Polri yang sudah terjalin dengan baik serta dapat berlanjut dan ditingkatkan, dengan terus melakukan silaturahmi, komunikasi dan kerjasama selama melaksanaan tugas,”ujar AKBP Bimo Setyo A.
Baca Juga: Rubasan Kelas II MoU Bersama PN Bengkalis
Sementara, Dandim Bengkalis Letkol Inf Endik Yunia Hermanto mengucapkan, terima kasih atas kunjungan Kapolres Bengkalis yang baru saja bertugas di Bengkalis.
"Silahturahmi ini bertujuan menjalin hubungan dan bersinegritas antara TNI dan Polri sekaligus memperkenalkan diri,"ungkap singkat Letkol Inf Endik Yunia H.