Menu

Pemerintah Izinkan Sebaran Politik Tingkat Tinggi di Masjid-masjid

Azhar 2 Apr 2023, 14:41
Menkopolhukam Mahfud MD menyebutkan pemerintah hanya mengizinkan politik tingkat tinggi untuk diperkenalkan di masjid-masjid. Sumber: kompas.com
Menkopolhukam Mahfud MD menyebutkan pemerintah hanya mengizinkan politik tingkat tinggi untuk diperkenalkan di masjid-masjid. Sumber: kompas.com

RIAU24.COM - Menkopolhukam Mahfud MD menyebutkan pemerintah hanya mengizinkan politik tingkat tinggi untuk diperkenalkan di masjid-masjid.

"Apakah di dalam masjid boleh berpolitik? Boleh, tetapi politik yang politik tingkat tinggi," sebutnya dikutip dari kumparan.com, Minggu 2 April 2023.

Menurutnya, politik tingkat tinggi itu meliputi politik inspiratif yang mengajarkan keadilan dan demokrasi.

" Serta mengajarkan pemerintah yang tegas," jelasnya.

Menurutnya, yang tidak boleh dilakukan di masjid adalah politik praktis.

"Jangan politik praktis, politik praktis," sebutnya.

Seperti misalnya politik yang berisikan pencalonan DPR, presiden dan lainnya.

"Oleh karena itu siapa pun yang dipilih oleh rakyat ya harus kita taati, jangan sampai menimbulkan permusuhan sejak zaman kampanye. Jadi mari jaga bangsa kita ini dengan sebaik-baiknya," ujarnya.