Menu

Tak Harus Selalu Terbuka, 7 Hal Ini Haram Diceritakan pada Pacar

Rizka 9 Apr 2023, 04:49
Pacar
Pacar

RIAU24.COM Pacar memang orang yang paling pas untuk mengeluh karena adanya kesamaan pemikiran dan pemahaman. Namun, bukan berarti kamu boleh membagikan seluruh cerita padanya, ya.

Ada batasan-batasan yang harus kamu tahu. Lalu, hal apa saja yang "haram" kamu bagikan ke pacar? Berikut tujuh di antaranya!

1. Informasi gajimu

Jumlah gaji adalah hal yang paling pribadi dan gak boleh dibagikan ke orang lain. Jangankan pacar, keluarga, dan rekan kerja pun sebaiknya tidak mengetahui.

2. Kata sandi media sosial

Membagikan kata sandi media sosial adalah tindakan yang kurang tepat. Selain karena mengurangi rasa saling percaya, ini juga bisa menjadi titik awal permasalahan. Belum lagi kalau dia sampai membalas pesan orang lain.

3. Apa yang ada di ponsel kamu

Isi ponsel adalah privasi terkecil yang wajib dijaga. Tak Cuma obrolan dengan keluarga, bahkan obrolan rekan kerja juga ada di sana. Jika ada orang lain selain dirimu yang mengotak-atik, artinya ia telah berbuat tidak sopan padamu.

4. Cerita masa lalu

Bukan bermaksud menutupi, namun masa lalu biarlah masa lalu. Cerita dengan mantan rentan membuat pacar cemburu. Jika sudah demikian, hal lain bisa terjadi, kelahi, cekcok, bahkan putus. 

5. Masalah keluargamu

Apapun yang ada di keluarga, tetap pada keluarga. Membagikan masalah atau aib keluarga pada pacar bukanlah hal yang bijak. Lantaran, ia belum menjadi bagian sah keluargamu. Daripada ia tak bisa menyimpan rahasia itu dengan baik, lebih baik tidak diceritakan.

6. Obrolan dengan sahabat

Obrolan sahabat tak bisa dikontrol. Ada beberapa hal yang hanya dimengerti oleh kalian sendiri. Jika pacar kalian membaca dan tak bisa memahami dengan baik, yang ada malah tersinggung. Akhirnya jadi masalah.

7. Aib diri sendiri

Jangankan pacar, keluarga saja jangan sampai tahu. Cukup dirimu saja yang mengetahui keburukanmu. Karena jika ia tahu, suatu saat ia bisa mengumbar ketika hubungan sedang tidak baik.