Menu

Jaga Keselamatan Pemudik, Satlantas Polres Inhu Tutup Lubang di Jalur Lintas Timur

Khairul Amri 20 Apr 2023, 12:30
Foto. Istimewa
Foto. Istimewa

RIAU24.COM - Tingginya curah hujan beberapa hari belakangan membuat beberapa ruas jalan berlubang di jalur lintas timur Kabupaten Indragiri Hulu Wilayah Hukum Polres Inhu.

Oleh karena itu, pihak Satlantas Polres Inhu pun melakukan antisipasi agar tidak terjadinya kecelakaan lalulintas di jalur tersebut, apalagi saat ini sudah memasuki puncak arus mudik lebaran tahun 2023.

Untuk itu Kasat Lantas Polres Inhu, AKP Rocky Junasmi bersama jajarannya melakukan penambalan beberapa lubang yang diperkirakan akan mengganggu pengendara.

 "Ini merupakan salah satu upaya kita untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas di wilayah Kabupaten Inhu yang merupakan jalur mudik lintas timur ," kata Kaslan AKP Rocky, Kamis, 20 April 2023.

Ia ingin memastikan keselamatan para pemudik, jangan sampai mudiknya terhambat atau bahkan ada yang kecelakaan disebabkan oleh jalan yang berlubang.

"Kami mengambil langkah-langkah  pencegahan yaitu dengan cara menambal jalan yang berlubang yang terdapat di beberapa ruas jalan sepanjang jalur lintas timur di wilayah hukum polres inhu," ujarnya.

Halaman: 12Lihat Semua