Menu

JK Resmi Dukung Anies Baswedan Sebab Dinilai Berintegritas, Intip Harta Kekayaan Lewat LHKPN Terakhir Jusuf Kalla

Zuratul 20 Dec 2023, 15:50
JK Resmi Dukung Anies Baswedan Sebab Dinilai Berintegritas, Intip Harta Kekayaan Lewat LHKPN Terakhir. (Tangkapan Layar/detikCom)
JK Resmi Dukung Anies Baswedan Sebab Dinilai Berintegritas, Intip Harta Kekayaan Lewat LHKPN Terakhir. (Tangkapan Layar/detikCom)

Dilansir dari laman elhkpn.kpk.co.id, Rabu (20/12/2023) terakhir sejak 31 Desember 2018 total kekayaan JK ada diangkat Rp900.837.737.179 atau hampir Rp1 triliun. 

Kekayaan JK ini berupa aset tanah, bangunan, kendaraan, surat berharga, kas dan setara kas.

Harta lainnya sebesar Rp 534 miliar diketahui menjadi penyumbang terbesar kekayaan JK.

Ketua Umum Palang Merah Indonesia PMI itu juga tercatat memiliki aset berupa tanah dan bangunan di berbagai daerah di Indonesia seperti Makassar, Bone, Kendari, Palu, Bogor, Jakarta, Takalar. 

Tak hanya itu, JK juga memiliki aset berupa bangunan seluas 120 m2 di Australia yang bernilai lebih dari Rp 2 miliar.

Dalam aset yang dilaporkan, JK juga memiliki enam kendaraan yang ditotal memiliki nilai Rp 975 juta mulai dari Toyota Crown Sedan 1994, Land Cruiser Jeep 1996, Kijang 2000, Prius Hybrid Sedan 2009 dan Lexus LS460 2008. 

Halaman: 123Lihat Semua