Menu

Bawaslu Gerak Cepat Usut Temuan Beras Bansos Bergambar Capres-Cawapres

Azhar 29 Jan 2024, 22:33
Ketua Bawaslu RI, Rahmat Bagja. Sumber: kompas.id
Ketua Bawaslu RI, Rahmat Bagja. Sumber: kompas.id

RIAU24.COM - Ketua Bawaslu RI, Rahmat Bagja mengaku menurunkan tim untuk menelusuri temuan bantuan sosial (Bansos) ditempeli stiker paslon nomor urut dua, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

"Kan itu perlu ditelusuri. Satu, bentuknya foto. Terus di mana dan bagaimananya kan masih belum jelas," sebutnya dikutip dari inilah.com, Senin 29 Januari 2024.

Tim juga akan menelusuri asal muasal stiker atau gambar tersebut didapat. Apakah gambar tersebut benar sebelumnya sudah tertempel atau belum.

"Kan sampai sekarang agak sulit ya untuk itu, makanya kami lagi telusuri di teman-teman Kementerian Sosial, Bulog dan BUMN," ujarnya.

Bawaslu juga akan menelusuri orang yang memposting terkait foto atau bansos yang viral di media sosial tersebut.

"Kemungkinan kalau temuan dipanggil, kalau sudah ada temuannya ya," sebutnya.

Halaman: 12Lihat Semua