Menu

Dokter 'Spill' Cara Sederhana Tingkatkan Kesehatan Jantung Berdasarkan Usia

Devi 14 Feb 2024, 15:31
Dokter 'Spill' Cara Sederhana Tingkatkan Kesehatan Jantung Berdasarkan Usia
Dokter 'Spill' Cara Sederhana Tingkatkan Kesehatan Jantung Berdasarkan Usia

RIAU24.COM - Penyakit jantung merupakan kondisi kesehatan yang dapat berdampak fatal. Penyakit kardiovaskular bahkan menjadi salah satu penyebab kematian tertinggi di Indonesia. Menjaga kesehatan jantung penting dilakukan oleh semua orang tanpa melihat usia. Terdapat sejumlah cara tertentu yang bisa dilakukan untuk meningkatkan kesehatan jantung berdasarkan usia. Seperti apa? Simak berikut ini.

1. Remaja hingga Usia 20-an Tahun

Dokter kedaruratan dan asisten profesor Universitas George Washington Dr Leana Wen menuturkan menjaga kesehatan jantung harus dilakukan sedini mungkin. Ia mengatakan hal yang harus diperhatikan anak muda adalah aktivitas fisik, nutrisi, dan menghindari obat terlarang.

Tidak hanya pada jangka pendek, langkah ini juga penting untuk meningkatkan kesehatan jantung dalam jangka panjang.

"Setiap orang harus melakukan olahraga intensitas sedang hingga tinggi setidaknya 150 menit seminggu," ucap Wen dikutip dari CNN, Selasa (13/2/2024).

Wen menuturkan aktivitas fisik perlu menjadi sebuah rutinitas, bukan tugas. Terlebih pada usia muda, kondisi tubuh seseorang masih sangat baik dalam melakukan olahraga. Untuk menambah motivasi berolahraga, berbagai jenis aktivitas fisik rekreasional bisa dilakukan.

Halaman: 12Lihat Semua