Menu

Tanda PPP Maju ke MK Sudah Terlihat, Ini Penampakannya

Azhar 22 Mar 2024, 23:33
Plt.Ketua Umum PPP Mardiono. Sumber: Tribunnews.com
Plt.Ketua Umum PPP Mardiono. Sumber: Tribunnews.com

RIAU24.COM - Jurubicara Plt.Ketua Umum PPP Mardiono, Imam Priyono menyebut pimpinan Majelis Partai Persatuan Pembangunan (PPP) baik Majelis Kehormatan, Majelis Pertimbangan, dan Majelis Syariah mendukung DPP untuk maju ke Mahkamah Konstitusi menyelesaikan sengketa Pemilu.

Menurutnya, dukungan tersebut diberikan untuk meningkatkan moril dan spiritual serta gagasan dan pertimbangan pada DPP PPP dikutip dari rmol.id, Jumat 22 Maret 2024.

"PPP sesuai AD/ART dalam pengambilan keputusan tentu taat pada mekanisme partai salah satunya mempertimbangkan pandangan seluruh majelis," ujarnya.

"Pimpinan Majelis tidak hanya mengapresiasi ikhtiar maksimal yang telah dilakukan DPP PPP namun juga mendukung langkah-langkah perjuangan gugatan di MK sebagai upaya penyelamatan partai warisan ulama agar tetap eksis memperjuangkan rakyat dan umat," sebutnya.

Untuk diketahui, setelah pengumuman hasil rekapitulasi suara nasional Pemilu Legislatif 2024, PPP terus menggelar konsolidasi internal.

Termasuk melakukan berbagai upaya penyiapan gugatan sengketa pemilu ke Mahkamah Konstitusi.

Halaman: 12Lihat Semua