Menu

Cerita Caleg Gerindra Tak Punya Duit Bayar Lawyer di Sidang MK

Azhar 1 May 2024, 15:18
Sidang MK. Sumber: RRI
Sidang MK. Sumber: RRI

RIAU24.COM - Calon Anggota Legislatif (Caleg) DPR RI dari Gerindra untuk Dapil Jawa Barat 1, Elza Galan Zen mencurahkan isi hatinya dalam sengketa sidang perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) Pileg 2024 di Mahkamah Konstitusi (MK), Selasa 30 April 2024.

Dalam persidangan, dia mengaku tidak didampingi pengacara karena tak memiliki uang untuk membayar pengacara dikutip dari liputan6.com.

Alhasil, dia pun datang sendiri dalam sidang PHPU Panel I untuk perkara nomor 157-02-02-12/PHPU/.DPR-DRPD-XXII/2024.

"Saya tidak sanggup bayar lagi saksi, tidak sanggup bayar pengacara dan lain lain sehingga memberanikan diri dengan berani seperti ini," ucapnya.

Sidang langsung dipimpin oleh Ketua MK Suhartoyo selaku ketua panel I.

Dalam persidangan, dia melaporkan dugaan pengurangan suara miliknya berdasarkan real count KPU yang diumumkan pada tanggal 15 Februari 2024.

Halaman: 12Lihat Semua