Menu

Irlandia-Norwegia Hingga Spanyol Bakal Akui Palestina Sebagai Negara Kedaulatan

Zuratul 22 May 2024, 16:33
Irlandia-Norwegia Hingga Spanyol Bakal Akui Palestina Sebagai Negara Kedaulatan. (X/Foto)
Irlandia-Norwegia Hingga Spanyol Bakal Akui Palestina Sebagai Negara Kedaulatan. (X/Foto)

RIAU24.COM -Pemerintah Irlandia, Norwegia dan Spanyol telah mengumumkan untuk memberikan pengakuan resmi atas negara Palestina.

"Selasa depan, 28 Mei, kabinet Spanyol akan menyetujui pengakuan negara Palestina," kata Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez pada Rabu (22/5) di parlemen Spanyol. 

Dia menambahkan bahwa PM Israel Benjamin Netanyahu, menempatkan solusi dua negara dalam "bahaya" dengan kebijakannya yang "menyakiti dan menghancurkan" Jalur Gaza.

Para pemimpin Irlandia juga mengadakan konferensi pers pada Rabu (22/5) pukul 8:00 waktu setempat, setelah sebelumnya memberi isyarat bahwa Irlandia akan mengakui negara Palestina pada akhir bulan ini.

Irlandia akan mengakui negara Palestina, kata Perdana Menteri Irlandia Simon Harris pada hari Rabu, dalam pengumuman bersama dengan Oslo dan Madrid.

"Hari ini Irlandia, Norwegia dan Spanyol mengumumkan bahwa kami mengakui negara Palestina," kata Harris. "Ini adalah hari bersejarah dan penting bagi Irlandia dan Palestina," imbuhnya.

Halaman: 12Lihat Semua