Menu

Ketika PKS Masih Betah Libatkan Anies di Pilkada DKI Jakarta

Azhar 24 May 2024, 11:52
Anies Baswedan. Sumber: kompas.com
Anies Baswedan. Sumber: kompas.com

RIAU24.COM - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) diketahui masih membahas usulan Dewan Pimpinan Tingkat Wilayah (DPTW) PKS Jakarta untuk mengusung Anies Baswedan sebagai bakal calon gubernur Jakarta di Pilkada Jakarta 2024.

Pembahasan ini dibenarkan Ketua DPP PKS Bidang Humas Ahmad Mabruri dikutip dari inilah.com, Jumat 24 Mei 2024.

Dia menyebut secara mekanisme akhir, usulan tersebut masih akan dibahas di tingkat pusat sebelum diputuskan.

"Iya, betul, DPTW Jakarta sudah memutuskan untuk mengusulkan Anies Baswedan sebagai Bacagub ke DPP. Selanjutnya, ada mekanisme di internal. Jadi, kita tunggu keputusan DPP," ujarnya.

Meskipun seperti itu PKS masih mempertimbangkan beberapa nama lain, termasuk kader dari internal.

"Pemilu kemarin kan Alhamdulillah PKS diamanahkan menjadi partai pemenang di Jakarta. Tentu ada harapan agar dapat mengajukan kadernya untuk mengisi kursi Gubernur Jakarta," ujarnya.

Halaman: 12Lihat Semua