Prabowo Yakin Bisa Selesaikan Kasus Keracunan MBG
Presiden RI Prabowo Subianto. Sumber: Internet
RIAU24.COM - Presiden Prabowo Subianto mengaku dapat menyelesaikan kasus keracunan Makan Bergizi Gratis (MBG).
"Saya yakin ya bisa selesaikan dengan baik ya," ujarnya dikutip dari kompas.com, Sabtu, 27 September 2025.
Baca juga: Gerindra Akui NU Sebagai Pilar Bangsa
Menurutnya, hal ini terjadi karena MBG merupakan program besar.
"Jdi pasti ada kekurangan dalam pelaksanaannya di awal," ujarnya.
Menurutnya, MBG memberikan makan gratis dan bergizi semua anak bangsa terutama yang mengalami kesulitan makan.
"Tujuan makan bergizi adalah untuk anak-anak kita yang sering sulit makan, mungkin kita-kita ini makan lumayan, mereka tuh makanya hanya nasi pakai garam ini yang harus kita kasih," sebutnya.