Mudahkan Berbagi, Baznas dan BRK Syariah Hadirkan Layanan Zakat Digital untuk Warga Meranti
Sementara itu, Branch Manager BRK Syariah Selatpanjang, Wiwin Syahputra, mengatakan bahwa fitur pembayaran ZISWaf ini merupakan bagian dari komitmen BRK Syariah dalam mendukung optimalisasi pengelolaan zakat berbasis digital.
“Fitur ini bertujuan untuk meningkatkan pembayaran ZIS di Baznas Kabupaten Kepulauan Meranti, sekaligus menumbuhkan motivasi hidup yang berkah bagi para muzakki dan mustahik dengan penyaluran dana ZIS yang amanah dan transparan,” jelasnya, Senin (12/1/2026).
Melalui sinergi Baznas dan BRK Syariah, diharapkan kesadaran masyarakat dalam menunaikan zakat, infak, dan sedekah semakin meningkat, serta distribusi manfaatnya dapat dirasakan lebih luas oleh masyarakat yang membutuhkan di Kabupaten Kepulauan Meranti. Adv