Menu

Ombudsman Punya Komisioner yang Baru, Ini Dia

Azhar 26 Jan 2026, 21:31
Gedung Ombudsman RI. Sumber: ombudsman
Gedung Ombudsman RI. Sumber: ombudsman

RIAU24.COM - Ketua Komisi II DPR Muhammad Rifqinizamy Karsayuda menyebut Ombudsman RI masa jabatan 2026–2031 memiliki susunan pimpinan dan anggota baru.

Hasil ini telah mencapai tahap final dan disepakati seluruh fraksi di Komisi II DPR, dikutip dari rmol.id, Senin, 26 Januari 2026.

"Sesuai dengan ketentuan Undang-Undang No. 37 Tahun 2008 tentang Ombudsman Republik Indonesia, pada hari ini, kami telah menuntaskan satu tahapan final," ujarnya.

Pihaknya juga telah menuntaskan fit and proper test terhadap 18 calon Ombudsman yang namanya dikirim Presiden Prabowo Subianto ke DPR.

Nama-nama itu yakni Hery Susanto sebagai ketua, Rahmadi Indra Tektona sebagai wakil ketua, serta Abdul Ghoffar.

Kemudian Fikri Yasin, Maneger Nasution, Nuzran Joher, Partono, Robertus Na Endi Jaweng, dan Syafrida Rachmawati Rasahan sebagai anggota.

Halaman: 12Lihat Semua