Internal Beberkan Biang Kerok Kegaduhan Muktamar X PPP

Azhar 6 Oct 2025, 16:57
Ketua DPP PPP periode 2020–2025, M. Thobahul Aftoni. Sumber: Internet
Ketua DPP PPP periode 2020–2025, M. Thobahul Aftoni. Sumber: Internet

RIAU24.COM - Ketua DPP PPP periode 2020–2025, M. Thobahul Aftoni menuduh Steering Committee (SC) dan Organizing Committee (OC) Muktamar sebagai biang kerusuhan Muktamar X beberapa waktu lalu.

Menurutnya, semua berawal dari sikap Ketua SC Ermalena Muslim dan Ketua OC Arya Permana yang melukai lebih dari dua pertiga peserta Muktamar dan Muktamirin yang mengikuti seluruh proses permusyawaratan hingga tuntas, dikutip dari rmol.id, Senin, 6 Oktober 2025.

Sayangnya, SC dan OC tak bisa bertanggung jawab menjaga ketertiban jalannya sidang dari awal hingga akhir sidang paripurna dengan meninggalkan jalannya muktamar.

"Bukan meninggalkan arena muktamar," sebutnya.

“Justru Ketua SC dan OC sebagai penanggung jawab pelaksana Muktamar lari dari tanggung jawab dengan meninggalkan arena sidang," tambahnya.

Alhasil, penyebab kegaduhan berasal dari tindakan Amir Uskara yang memaksakan diri memimpin sidang secara otoriter.

"Sikap Amir Uskara Inilah yang menjadi sumber terjadinya kegaduhan," ujarnya.