Menu

Indonesia Terkesan Diam Soal Muslim Uighur, Ustaz Tengku Zulkarnain Sindir Menohok Untuk Jokowi

M. Iqbal 20 Dec 2018, 13:50
Ustaz Tengku Zulkarnain
Ustaz Tengku Zulkarnain

 

RIAU24.COM - Ustaz Tengku Zulkarnain menyindir tentang kesan diamnya Indonesia terhadap kasus pelanggaran HAM Muslim Uighur yang dilakukan oleh pemerintah China. 

Kata Ustaz Tengku Zulkarnain, padahal di bebepa negara telah mengecam aksi yang terjadi di Xinjiang, China tersebut.

Selain itu, dia juga menyindir Presiden Jokowi yang sebelumnya disebut-sebut sebagai salah satu dari 50 tokoh Islam berpengaruh di dunia pada 2018, dan menduduki peringkat 16.

Berikut ini kicauan Wasekjen MUI tersebur. "Muslim Uighur di Xinjiang Cina Dianiaya. Eropa, Australia dan Amerika Sudah Mengecam. Indonesia Negara Berpenduduk Muslim Terbesar di Dunia Masih DIAM. Padahal Penguasanya di-KLAIM Sebagai 100 Muslim Paling Berpengaruh di Dunia. Terus Apanya yg BERPENGARUH?Kalau Cuma DIAM? Kerja!," kicau Ustaz Tengku Zulkarnain, Kamis, 20 Desember 2018.

Warganet juga ikut memberikan komentar mengenai postingan Ustaz Tengku Zulkarnain itu.

Halaman: 12Lihat Semua