Menu

Tersesat, Kakek Pikun Ditemukan Meninggal di Kebun Sawit

Ardi 12 Feb 2019, 11:21
Jasad korban yang ditemukan dilakukan evakuasi/ardi
Jasad korban yang ditemukan dilakukan evakuasi/ardi

RIAU24.COM -  PELALAWAN - Pergi dari rumah sejak, Rabu (6/2/2018) pekan lalu, Suripno kakek pikun berusia 76 tahun ditemukan warga sudah meninggal dunia di areal perkebunan kelapa sawit KUD Tuah Negeri Pangkalan Kerinci, Senin (11/2/2019).

"Korban ditemukan warga sekira pukul 08.00 Wib pagi, kemudian kita lakukan pengecekan ke lokasi," terang Kapolres Pelalawan AKBP Kaswandi Irwan kepada Riau24.com, Senin (11/2/2019).

Posisi jasad korban kata Kapolres, dengan posisi telungkup, wajah sudah membengkak dan membusuk, serta mengapung di areal perkebunan sawit tersebut.

"Hasil koordinasi kita ada warga atas nama Elliyani Dalimunthe yang melaporkan kehilangan ayahnya sejak Rabu pekan lalu," kata Kapolres Kaswandi.

Polisi kemudian berkoordinasi dengan suami Elliyani yakni Zainal. Setelah diperiksanya, Zainal memastikan jasad tersebut adalah orangtua mereka.

"Menurut anaknya, korban ini sudah pikun. Sebelumnya juga sudah pernah pergi dan hilang. Namun ditemukan oleh orang yang kenal dengannya, dan mengantarnya kembali pulang ke rumah anaknya," papar Kapolres.

Halaman: 12Lihat Semua