Menu

Ikuti Pelatihan Keterampilan Usaha, Pelaku UMKM Riau Pesisir Diajak Bidik Pasar Malaysia dan ASEAN

Satria Utama 8 Apr 2019, 09:41
Peserta Pelatihan Keterampilan Berusaha di Sungaipakning
Peserta Pelatihan Keterampilan Berusaha di Sungaipakning

Anggota DPRD Kabupaten Bengkalis,  H. Azmi Rozali, S.IP., M.Si dalam sambutannya mengungkapkan, dirinya merasa terpanggil untuk melakukan pelatihan ini secara berkala karena prihatin dengan kondisi masyarakat di kawasan Riau pesisir, khususnya di Kabupaten Bengkalis.

"Angka pengangguran di Kabupaten Bengkalis saat ini jumlahnya 10 persen dari angkatan kerja sedangkan tingkat kemiskinan 6,1 persen dari jumlah penduduk. Solusi paling ampuh menurut saya adalah dengan kewirausahaan. Karena dengan meningkatnya jumlah pelaku UMKM maka dengan sendirinya akan terbuka peluang kerja dan meningkatkan kesejahteraan bagi masyarakat itu sendiri," jelasnya.

Dari pantauan di lokasi acara, terlihat para peserta sangat antusias menggali informasi dari narasumber. Sejumlah pertanyaan diajukan peserta, dari mulai produk yang digemari masyarakat Malaysia, bagaimana menjalin kerjasama dengan pengusaha di negeri Jiran, hingga bagaimana melakukan pameran di Malaysia.***

 

R24/bara

Halaman: 12Lihat Semua