Menu

Ternyata, Seperti Ini Wakil Ketua DPR Muhaimin Iskandar Menilai Mendikbud Nadiem Makarim

Siswandi 31 Oct 2019, 15:42
Mendikbud Nadiem Makarim
Mendikbud Nadiem Makarim

RIAU24.COM -  Sejak dilantik menjadi Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Kabinet Indonesia Maju, sosok Nadiem Makarim tampaknya masih terus menjadi sorotan. Hal ini tampaknya juga berlaku di lingkungan DPR. 

Seperti dituturkan Wakil Ketua DPR Muhaimin Iskandar, kehadiran Nadiem akan menjadi tantangan baru bagi anggota Komisi X DPR yang bermitra dengan Kemendikbud. Pasalnya, anggota Dewan akan dituntut bisa bertindak cepat dan tepat, agar bisa mengimbangi langkahnya. 

Tidak hanya kepada Nadiem, hal yang sama juga ditujukannya kepada Whisnutama sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Dilansir kompas, Kamis 31 Oktober 2019, Muhaimin mengatakan, kehadiran menteri-menteri muda sebagai mitra Komisi X DPR akan menjadi tantangan tersendiri. Intinya, anggota DPR harus siap beradu cepat dan tepat dengan mereka. 

"Komisi X akan hadapi tantangan baru salah satunya menteri usia 35 tahun. Menantang, menarik, berani,” ujar Muhaimin dalam rilis yang diterima kompas, Rabu (30/10/2019). 

“Saya tidak tahu kenapa Pak Nadiem (Makarim), mungkin karena kreativitasnya, tetapi bagaimanapun pandangannya tergantung Komisi X," ujarnya lagi. 

Halaman: 12Lihat Semua