Menu

Dibanding Tahun Sebelumnya, Ekonomi Riau di Triwulan III Cuma Tumbuh 2,74 Persen

M. Iqbal 5 Nov 2019, 16:27
Ilustrasi/net
Ilustrasi/net

RIAU24.COM - Badan Pusat Statistik (BPS) Riau mencatat jika Perekonomian Riau pada triwulan III-2019 tumbuh 2,74 persen (y-on-y), melambat dibanding triwulan yang sama tahun sebelumnya sebesar 2,94 persen.

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Riau, Misfaruddin menyebutkan berdasarkan Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) atas dasar harga berlaku mencapai Rp 191,11 triliun dan atas dasar harga konstan 2010 mencapai Rp 126,45 triliun.

"Dari sisi produksi, pertumbuhan didorong oleh hampir semua lapangan usaha kecuali Pertambangan dan Penggalian, Transportasi dan Pergudangan, Penyediaan
Akomodasi dan Makan Minum, dan Jasa Keuangan dan

Asuransi. Pertumbuhan tertinggi dicapai lapangan usaha Jasa Kesehatan dan Kegiatan Sosial yang tumbuh 18,35 persen," ujar Misfaruddin dalam keterangan rilisnya, Selasa, 5 November 2019.
zxc1

BPS
Halaman: 12Lihat Semua