Menu

Zikri Derliansa Butuh Uluran Tangan, Kini Terbaring Lemah Sebab Terindikasi Radang Selaput Otak

Replizar 20 Jan 2020, 13:58
Seorang anak butuh bantuan (foto/int)
Seorang anak butuh bantuan (foto/int)
Berbagai upaya telah dilakukan Musliadi dan orang tuanya, Suisantro alias Suit dengan Alpa Deliani untuk mengobati Zikri agar sehat kembali. Baik dengan pengobatan tradisional, seperti diurut dan ditawari obat-obatan yang diyakini bisa menyembuhkannya. "Namun tak juga ada angsuran, malahan sekarang tambah parah. Zikri semakin tak kenal dengan kita. Terus diam, dan tak bisa berkomunikasi," Ujarnya sedih.

Baru-baru ini, Tambahnya, Zikri dibawanya berobat ke dokter anak di RSUD Teluk Kuantan. Namun tak bisa dirawat lama, karena dokter menyarankan agar Zikri dirujuk ke RSUD Umum di Pekanbaru. "Menurut dokter, Zikri harus ditangani cepat. Karena dia sedang menderita radang selaput otak," ujar Paman Zikri itu.

Sayang, keinginan cepat untuk mengobati keponakannya tak terealisasi, karena terkendala biaya. "Kalau dibawa ke Pekanbaru tentu biayanya mahal, sementara BPJS belum ada. Sebab kemarin BPJS baru diurus, dan baru mulai bisa digunakan sekitar 6 Februari besok," katanya sedih.

Halaman: 234Lihat Semua