Menu

Viral, Meski Sudah Berusia 80 Tahun, Dokter Ini Siap Mati Melawan Corona di Indonesia

Siswandi 18 Mar 2020, 10:18
Dokter Handoko Gunawan. Foto: int
Dokter Handoko Gunawan. Foto: int

"Iya dokter paru. Anggota PDPI Jakarta," ujarnya. 

"Setiap dokter paru di RS, walaupun bukan RS rujukan, menjadi garda terdepan untuk menerima pasien suspek di RS-nya. Sebelum pasien dirujuk ke RS rujukan," ujarnya lagi. 

Terbaring Lemah 
Saat ini, doa dari netizen semakin bertambah, setelah beredar foto di dunia maya. Dalam foto itu, tampak seorang dokter terbaring lemah di instansi IGD sebuah rumah sakit. Dokter itu masih mengenakan alat pelindung diri (APD) lengkap. Kabarnya, dokter yang terbaring itu adalah dokter Handoko. 

Buntutnya, harapan serta doa agar dokter itu selalu dalam keadaan sehat, banyak disampaikan netizen di Tanah Air. Bahkan tagar Dokter Handoko Gunawan pun memuncaki trending topik Indonesia. Ribuan cuitan mendoakan keselamatan sang dokter dan memberikan pujian atas dedikasi tingginya meski sudah memasuki lanjut usia.

Netizen juga berharap banyak dokter-dokter muda di Indonesia memiliki rasa sosial yang tinggi untuk menolong pasien-pasien. Mengingat saat ini tenaga medis menjadi garda terdepan untuk kasus virus Corona. ***

Halaman: 12Lihat Semua