Menu

Menkominfo Minta Masyarakat Tak Boros Pakai Internet Dimasa Corona, Denny Siregar Langsung Balas Begini

Ryan Edi Saputra 28 Mar 2020, 10:17
Kolase foto denny siregar
Kolase foto denny siregar

RIAU24.COM - JAKARTA - Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny Plate mengajak masyarakat untuk bijak saat berselancar di ruang digital dan Internet di tengah imbauan menjaga jarak sosial, social distancing, sebagai upaya pencegahan penyebaran pandemi Covid-19.

"Peningkatan traffic meningkat tinggi sejak tren ini. Kita harus jaga biar bisa efisien penggunaannya. Kita harus gunakan dengan cerdas agar tidak ada over-traffic," kata Plate di sela-sela konferensi pers online yang dilakukan di Jakarta belum lama ini.

Hal yang bisa dilakukan masyarakat, lanjut dia, antara lain tidak menggunakan ruang internet secara ilegal, seperti mengakses situs perfilman ilegal, membuat dan menyebarkan hoaks, dan lain sebagainya.

Menggunakan ruang internet secara ilegal bisa menyedot bandwith internet yakni kapasitas maksimal jalur komunikasi untuk melakukan proses pengiriman dan penerimaan data dalam hitungan detik.

"Karena selain ilegal, juga akan menyedot bandwidth yang akan mengganggu keseluruhan traffic. Kita harus cerdas untuk menggunakan untuk kegiatan positif dan benar ketika menggunakan ruang digital," kata Plate.

Menurut dia, ketersediaan bandwidth harus dijaga di tengah masifnya penggunaan internet di Indonesia untuk kebutuhan bekerja, belajar, dan beribadah dari rumah sesuai imbauan pemerintah.

Halaman: 12Lihat Semua