Menu

Komentari Pernyataan JK Soal Penanganan Covid-19 Pemerintah Tak Jelas, Roy Suryo: Jempolan

M. Iqbal 30 Apr 2020, 11:38
Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla
Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla

RIAU24.COM - Mantan Wakil Presiden, Jusuf Kalla (JK) menyebutkan jika sejumlah aturan penanganan virus corona (Covid-19) oleh pemerintah saat ini simpang siur dan tidak jelas.

Pernyataan JK itupun tanggapan dari mantan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Roy Suryo. Dia merasa salut dengan pernyataan JK yang dinilainya lugas dan tegas.

"Tweeps, Saya Salut dgn Statemen Lugas & Tegas @Pak_JK ini, Berani menyatakan Apa yg seharusnya dilakukan Jempolan," kata dia dikutip dari akun Twitternya, Rabu, 30 April 2020.

Dikatakannya lagi, JK yang juga ketua PMI dan dipadukan dengan Kepala BNPB, Doni Monardo dalam kepemimpinan gugus tugas Covid-19, dinilainya akan lebih bagus untuk penanganan virus tersebut di Indonesia.

"Bahkan dlm bayangan saya Seandainya ada Duo Kepemimpinan Gugus Tugas COVID-19 antara Beliau selaku Ketua @palangmerah dgn Pak Doni Monardo @BNPB_Indonesia pasti Lebih bagus," tulis Roy Suryo.

Netizen pun turut mengomentari kicauan yang disampaikan oleh Roy Suryo tersebut. Berikut tanggapan netizen.

Halaman: 12Lihat Semua