Menu

Netizen Viralkan Tagar #TenggelamkanGerindra Karena Pernyataan Arief Poyuono: Pak Prabowo Kemana?

M. Iqbal 17 Jun 2020, 09:20
Waketum Gerindra, Arief Poyuono
Waketum Gerindra, Arief Poyuono

RIAU24.COM - Sebuah video yang menampilkan Wakil Ketua Umum Gerindra, Arief Poyuono yang menanggapi soal Partai Komunis Indonesia (PKI) menjadi perhatian dari netizen.

Diketahui, Poyuono menyebutkan isu kebangkitan PKI di Indonesia tak ada. Kata dia di video tersebut, isu PKI ini merupakan upaya untuk mendelegitimasi Jokowi.

Dia juga menyebutkan jika ada pihak yang memainkan isu PKI yakni kadrun atau kadal gurun. Diketahui, Kadrun merupakan istilah polarisasi politik untuk kelompok masyarakat yang aktif mengkritik pemerintahan Jokowi.

Dari pernyataan Arief tersebut, netizen melambungkan tagar #TenggelamkanGerindra dan menjadi trending topik di Twitter. Berikut ini komentar netizen, Rabu, 17 Juni 2020.

"Kata Jenderal Ryamizard Ryacudu

Yg mengatakan PKI itu gak ada
Patut diduga dia adalah PKI....!!!
hanya PKI yg mengatakan "KADRUN"
Kepada orang Islam yg benci KOMUNIS
WASPADALAH.......!!!!!" komentar netizen.

"Tagar #TenggelamkanGerindra ini akan mempengaruhi suara Prabowo Subianto kalau dia kekeh mencalonkan lagi di pilpres nanti, rakyat akan ingat kejadian di bulan Juni 2020  #TenggelamkanGerindra," kicau seorang netizen.

"Rupanya masih nantang.
Ingat bung Pilkada sudah didepan mata, jangan jauh2 2024.
Jangan karena elu, jagoan gerindra pada keok!.
Gara-gara Arief Poyuono, #TenggelamkanGerindra Trending," tulis salah satu netizen.

"pak @prabowo kemana ??rakyat butuh suara lantangmu pak rakyat butuh janjimu ketika pemilu kemarin jangan tenggelam karena bapak sekarang ada di menhan bapak tetap capres pilihanku tapi bapak jangan sampai biarkan ada yang merusak citra  partai bapak lihat #TenggelamkanGerindra

Hingga kini tagar #TenggelamkanGerindra sudah di tweet hingga 6.807 kali.