Menu

Mau Hilangkan Kulit Wajah yang Berminyak, ini 5 Cara Jitu Untuk Mengatasinya

M. Iqbal 19 Nov 2020, 10:51
Ilustrasi/net
Ilustrasi/net

RIAU24.COM - Kulit berminyak disebabkan karena produksi sebum dari kelenjar sebaceous yang terletak di bawah permukaan kulit yang berlebih.

Seperti dilansir dari Okezone.com, Kamis 19 November 2020, terlalu banyak sebum juga dapat menyebabkan kulit berminyak dan menyebabkan pori-pori tersumbat dan timbulnya jerawat.

Sebum sendiri merupakan zat berminyak yang terbuat dari lemak. Tapi, tidak semuanya buruk karena sebum membantu melindungi dan melembabkan kulit Anda.

Berikut ini beberapa cara yang bisa dicoba di rumah untuk menghilangkan kulit berminyak pada wajah.

1. Mencuci wajah

Jika kulit berminyak, sebaiknya bersihkan wajah maksimal dua kali dalam sehari. Gunakan sabun yang mengandung gliserin, yang membuat kulit meyerap air dari udara. Sehingga mengurangi kekeringan dan bercak kusam pada kulit.

Sambungan berita: 2. Pakai kertas minyak
Halaman: 12Lihat Semua