Menu

Tiang Listrik di Pulau Rupat Tumbang, Dua Perempuan Terkapar di Jalan

Dahari 26 Feb 2021, 00:14
Dua orang korban yabg terkapar di Jalan Gonyeh Rupat
Dua orang korban yabg terkapar di Jalan Gonyeh Rupat

RIAU24.COM - BENGKALIS - Dua orang perempuan di Desa Pangkal Pinang, Gonyeh pangkalan Nyirih kecamatan Rupat, Kabupaten Bengkalis dikabarkan sekarat setelah tertimpa tiang listrik yang tumbang.

Kejadian tersebut, pada petang Kamis 25 Februari 2021, tepatnya didepan kuburan pangkal pinang Gonyeh, Pangkalan Nyirih, Rupat.

Dari foto yang didapat Riau24.com dua orang korban berjenis kelamin perempuan itu masing masing tergeletak dijalan dengan mengenakan celana hitam baju corak biru lengan putih. Kemudian celana hitam baju corak putih biru. 

Jhoni salah satu warga disana saat dihubungi Riau24.com membenarkan dengan kejadian tersebut. Tetapi dirinya tidak tau persis seperti apa kejadian awal.

"Dengan kejadian itu saya tak tau persis, memang ada dua orang perempuan, dan sekarang korban dibawa ke RS Dumai, lantaran sekarat dan informasinya mengalami pendarahan hebat dibagian kepala,"ujar Jhoni, Kamis malam.

Diutarakan Jhoni, memang wilayah desanya tersebut banyak tiang listrik PLN yang sudah bermasalah akibat kurangnya perawatan. Ditambah lagi, banyak tiang tiang yang sudah condong dan kropos.

"Banyak tiang yang condong, masyarakat pernah menyampaikan ke PLN agar diperbaiki, tapi tidak juga ada perbaikan dari pihak PLN, kemarin juga ada tiang yang tumbang tetapi tidak ada korban jiwa. Dan hari ini, tiang listrik kembali tumbang dan menimpa dua orang korban perempuan,"ungkap Jhoni yang mengaku lupa nama korban.

Sementara itu dengan peristiwa tersebut, koordinator PLN Rupat Pyo belum bisa dihubungi wartawan, lantaran nomor handphone tidak aktif.

Sedangkan, pihak keluarga korban saat dihubungi juga belum memberikan jawaban secara resmi. Lantaran masih dalam perjalanan mengantarkan dua korban tersebut ke RS kota Dumai.