Menu

Ini Penjelasan Manajemen Shopee Soal Gudangnya yang Terkabar

M. Iqbal 7 Sep 2021, 11:30
Ilustrasi/net
Ilustrasi/net

RIAU24.COM - Pihak Shopee Indonesia turut menanggapi soal gudang mereka yang terbakar di daerah Tanjung Priok, Jakarta Utara  pada Minggu malam.

Dilansir dari Detik.com, pasci api berhasil dipadamkan, Shopee menegaskan jika tidak ada korban jiwa akibat insiden itu.

"Api berhasil dipadamkan segera oleh petugas pemadam kebakaran dan tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini," kata Head of Public Affairs, Shopee Indonesia Radynal Nataprawira dalam keterangan tertulis, Selasa 7 September 2021.

Pihaknya memastikan tidak ada kendala terhadap pengiriman pesanan akibat kebakaran gudang Shopee. Sebab proses pengiriman sudah diselesaikan sehari sebelum kejadian.

"Tidak terjadi kendala terhadap pengiriman pesanan, karena proses pengiriman telah diselesaikan sehari sebelum kejadian. Pengiriman dari gudang lainnya tetap berjalan normal," jelasnya.

Dari insiden kebakaran ini, barang penjual yang terbakar telah diasuransikan dan pihak Shopee menyebut akan mengganti kerugian yang terdampak.

Halaman: 12Lihat Semua