Menu

Melalui Pendidikan Dasar, Formadiksi Polbeng Latih 346 Mahasiswa Baru Kip Kuliah 2021

Dahari 18 Oct 2021, 10:35
Formadiksi Polbeng Kip Kuliah 2021
Formadiksi Polbeng Kip Kuliah 2021

RIAU24.COM -BENGKALIS - Melalui Forum Mahasiswa Bidikmisi (Formadiksi) Politeknik Negeri Bengkalis melatih sebanyak 346 orang mahasiswa, bertujuan mempersiapkan Generasi Emas Indonesia yang memiliki Jiwa aktivis dan Berprestasi.

Dengan menggelar kegiatan Pendidikan Dasar (DIKSAR) tersebut, dilaksanakan pada 16 Oktober 2021 di gedung LAMR Jalan Pramuka Bengkalis dan menerapkan Prokes.

Sementara, Kanit idik Satu Satnarkoba Polres Bengkalis, Ipda Nofrizal saat mengikuti kegiatan Diksar tersebut menyampaikan bahwa mahasiswa harus bisa menjadi "Agent Of change" bertujuan turut membantu Pemerintah dalam menangani maraknya peredaran narkoba dikalangan masyarakat.

”Pendidikan dasar ini harus mampu mengajarkan mahasiswa untuk dapat ber organisasi dengan baik, mengerti dan memahami arti pentingnya seorang mahasiswa dengan menumbuhkan sikap tanggung jawab disiplin diri terhadap beban yang ditugaskan sebagai seorang mahasiswa,"ujar Ipda Nofrizal.

"Mudah mudahan ilmu yang di dapat bisa bermanfaat dan bersama sama kita memberantas Narkoba,"ucapnya lagi.

Kemudian, Ketua Umum Formadiksi, kegiatan Diksar Alvin Azri mengutarakan harapannya agar dalam kegiatan tersebut mendapatkan Feedback kedepan untuk mahasiswa kip Kuliah yang selama ini lupa bahwa diri mereka istimewa dan dapat menjadi tumpuan dalam keluarga yang berasal dari ekonomi menengah kebawah.

Halaman: 12Lihat Semua