Menu

Tak Perlu Keluarin Biaya Mahal, Ini 3 Cara Alami Memutihkan Tangan Belang Karena Sinar Matahari

Rizka 2 May 2022, 22:19
google
google

RIAU24.COM -  Tangan juga sangat berperan dalam penampilan fisik yang cantik dan menarik, sama pentingnya seperti wajah. Tetapi paparan sinar matahari dan UV dapat meningkatkan produksi pigmen melanin yang bisa membuat kulit kamu berwarna gelap. Kulit gelap pada tangan bisa disebabkan oleh beberapa faktor termasuk kotoran, obat, faktor lingkungan dan zat kimia, infeksi, inflamasi, dan sinar matahari.

Saat ini beberapa perusahaan produk kecantikan dan kosmetik membuat produk pencerah kulit yang banyak dijual di pasaran. Perlu diingat bahwa produk yang dijual di pasaran tidak semuanya aman.

Bahan kimia bisa saja membuat kulitmu tidak sehat. Meratakan warna kulit atau memutihkan memang tidak bisa dalam waktu sekejab, tapi kamu bisa mencoba bahan alami yang telah terbukti memutihkan kulit dan bisa mengangkat kotoran yang ada tangan.

Berikut 3 cara alami memutihkan tangan belang karena sinar matahari:

1. Tepung beras dan kunyit

Tepung beras juga merupakan bahan alami yang efektif memutihkan kulit, begitu pula dengan kunyit yang kaya antioksidan. Caranya, campurkan 1-2 sendok makan tepung beras dengan 1 sdt bubuk kunyit atau parutan kunyit dan sedikit susu untuk mengencerkan hingga jadi pasta. Balurkan sambil di peeling pada tangan yang belang selama 15 menit.

Sambungan berita: 2. Kulit jeruk dan susu
Halaman: 12Lihat Semua