Menu

Kisah Cinta Rima Melati dan Frans Tumbuan, Sudah Berjodoh Sejak Kecil

Amastya 24 Jun 2022, 08:19
Frans Tumbuan (kiri) dan Rima Melati (kanan) /medan.tribunnews.com
Frans Tumbuan (kiri) dan Rima Melati (kanan) /medan.tribunnews.com

RIAU24.COM - Artis senior Rima Melati meninggal dunia di usia 84 tahun pada Kamis (23/6/2022). Rima Melati yang sering menggambarkan kemesraan pasangan yang abadi dapat dibuktikannya dengan suaminya Frans Tumbuan.

Pada 2015, Frans Tumbuan lebih dulu wafat dan meninggalkan kekasih hatinya Rima Melati.

Pernikahan Rima Melati dan Frans Tumbuan dimulai sejak 1973, tapi ternyata takdir sudah menentukan mereka berjodoh sejak umur Rima masih berusia 1 tahun.

Sebelum dua sejoli ini dipertemukan dalam sebuah ikatan pernikahan, ternyata Rima dan Frans pernah bertemu saat masih bayi di sebuah kapal. Puluhan tahun setelahnya mereka dipertemukan kembali di negeri kincir angin, Belanda.

Pertemuan itu menjadi awal mereka menjalin cinta yang mana pada saat itu Rima sudah menjadi seorang artis di Indonesia. Pekerjaan itulah yang membuat dirinya sering kali keluar negeri.

Frans adalah seorang pemilik restoran di Belanda. Entah kebetulan atau tidak Rima sering kali mendatangai restoran Frans karena kebiasaan rombongan Indonesia yang membawanya bersantap di restoran tersebut.

Cerita abadi kedua pasangan romantis ini diceritakan oleh anak ke-5 mereka yaitu Keke.

"Papa ketemu Mama di Belanda, saat itu Papa punya restoran. Jadi setiap orang Indonesia ke Belanda pasti mampir ke restoran itu," katanya dikutip dari hot.detik.com.

Keke menyebutkan, Frans menyatakan cintanya kepada Rima pada saat mereka bertemu di London.

"Setelah itu mereka jadian. Mama pulang ke Indonesia, Papa jual semua yang ada di Belanda untuk ke Indonesia dan menikah dengan Mama," ungkapnya mengisahkan pertemuan kedua orang tuanya.

Saat ini, hanya kisah itulah yang bisa dikenang oleh keluarga untuk mengobati rindu atas kepergian dua orang yang sangat mereka cintai.