Menu

Jokowi Bantah Tuduhan Intervensi Politik di Kasus Korupsi Jhonny G Plate 

Zuratul 19 May 2023, 11:02
Jokowi Bantan Tuduhan Intervensi Politimk di Kasus Korupsi Jhonny Plate. (kominfo/Foto)
Jokowi Bantan Tuduhan Intervensi Politimk di Kasus Korupsi Jhonny Plate. (kominfo/Foto)

RIAU24.COM - Presiden Joko Widodo membantah tuduhan adanya intervensi politk dalam penetapan tersangka Menkomifo Jhonny G Plate dalam kasus korupsi pembangunan menara pemancar (BTS) karingan 4G dan infrastruktur pendukung pajket 1-5 BAKTI Kominfo. 

Jokowi yakin Kejaksaan Agung menunjukkan profesionalitas dalam penyelidikan kasus tersebut. Ia mempercayai proses hukum ke Kejaksaan Agung. 

"Yang jelas kejaksaan Agung pasti perofesional dan terbuka terhadap semua yang berkaitan dengan kasus itu," ujar Jokowui di Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Jumat (19/5). 

Dia berharap semua pihak menghormati proses hukum yang berjalan. Ia menyampaikan Kejaksaan Agung akan memproses kasus ini secara terbuka.

Jokowi pun menunjuk pelaksana tugas (plt) untuk menggantikan posisi Johnny Plate di kursi Menkominfo. Menko Polhukam Mahfud MD akan menempati posisi tersebut.

"Plt-nya Pak Menkopolhukam," ucapnya.

Halaman: 12Lihat Semua