Menu

9 Negara Arab yang Tolak Pemutusan Kerjasama dengan Israel, Ada Saudi-UEA 

Zuratul 14 Nov 2023, 16:55
9 Negara Arab yang Tolak Pemutusan Kerjasama dengan Israel, Ada Suadi-UEA. (X/Foto)
9 Negara Arab yang Tolak Pemutusan Kerjasama dengan Israel, Ada Suadi-UEA. (X/Foto)

RIAU24.COM -Arab Saudi, yang dianggap sebagai pemimpin de facto dunia Muslim, bersama dengan tetangganya Uni Emirat Arab, termasuk di antara negara-negara yang memblokir proposal. 

Proposal ini diajukan pada KTT Islam-Arab untuk memutuskan semua hubungan dengan Israel, menurut sebuah laporan. 

Usulannya adalah untuk memutuskan semua hubungan diplomatik dan ekonomi dengan Tel Aviv, menolak wilayah udara Arab bagi penerbangan dalam megirim senjata dan bantuan ke Israel

Serta negara-negara Muslim penghasil minyak harus “mengancam untuk menggunakan minyak sebagai alat pengaruh” untuk mencapai gencatan senjata di Gaza, melansir laporan Times of Israel, melalui Mint, Selasa, 12 November 2023.  

Mengejutkannya, proposal tersebut ditolak oleh 9 negara, yaitu Arab Saudi, UEA, Yordania, Mesir, Bahrain, Sudan, Maroko, Mauritania dan Djibouti.  

Dalam komunike resmi yang dikeluarkan setelah KTT Islam-Arab pada 11 November, tidak ada rincian yang dibagikan terkait usulan tersebut. 

Halaman: 12Lihat Semua