Menu

Tahapan Skincare yang Dibutuhkan Cowok Agar Wajah Glowing

Devi 19 Feb 2024, 15:06
Tahapan Skincare yang Dibutuhkan Cowok Agar Wajah Glowing
Tahapan Skincare yang Dibutuhkan Cowok Agar Wajah Glowing

RIAU24.COM - Penggunaan skincare yang bertujuan untuk merawat kulit dianggap hanya untuk perempuan. Tapi, ternyata laki-laki juga sangat membutuhkannya.
Dokter spesialis dermatologi venereologi dan estetika, dr Endi Novianto, SpKK(K), FINSDV, FAADV, menjelaskan laki-laki memiliki kulit yang cenderung berminyak, sehingga perlu juga dirawat. Ini tahapan skincare yang perlu diperhatikan kaum Adam.

1. Pakai Facial Wash
Hal yang paling utama adalah membersihkan wajah dengan pembersih muka atau facial wash.

"Jadi cuci muka itu wajib. Dulu mungkin cowok kadang hanya pakai air atau sabun batang buat badan yang sebenarnya nggak terlalu cocok, karena desain sabun untuk badan dan wajah itu beda. Jadi harus pakai sabun untuk wajah," kata dr Endi saat ditemui di Jakarta Selatan, Selasa (30/1/2024).

"Kalau untuk cowok, sabun wajahnya ada oil controlnya yang bertujuan agar tidak terlalu berminyak. Karena cowok nggak suka tuh mukanya berminyak-minyak," sambungnya.

Halaman: 12Lihat Semua