Menu

Pelatih Timnas Vietnam Malah Makin Angkuh usai Kalah, Sebut: Ingin Sekali Menguji Kemampuan Timnas Indonesia 

Zuratul 29 Apr 2024, 13:36
Pelatih Timnas Vietnam Malah Makin Angkuh usai Kalah, Sebut: Ingin Sekali Menguji Kemampuan Timnas Indonesia. (Tangkapan Layar/Bola.net)
Pelatih Timnas Vietnam Malah Makin Angkuh usai Kalah, Sebut: Ingin Sekali Menguji Kemampuan Timnas Indonesia. (Tangkapan Layar/Bola.net)

RIAU24.COM -Meski Timnas U-23 Vietnam sudah gagal, pelatih Hoang Anh Tuan malah kukuh ingin menguji seberapa besar kemajuannya.

Dengan terhentinya Vietnam di perempat final Piala Asia U-23 2024, maka selesai pulalah masa jabatan Anh Tuan sebagai pelatih.

Dia ditugasi menangani Timnas U-23 Vietnam khusus di turnamen itu untuk menggantikan Philippe Troussier.

Troussier ditendang setelah Timnas Vietnam dihajar Indonesia dua kali beruntun dengan skor 1-0 dan 3-0 dalam putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Maret lalu.

Akibatnya, Vietnam kini hampir pasti gagal melaju ke putaran ketiga kualifikasi.

Baca Juga: Prediksi Starting Line-up Timnas U-23 Indonesia Melawan Uzbekistan, 3 Opsi Pengganti Rafael Struick

Dua laga sisanya di Grup F menjamu Filipina dan bertandang ke Irak pada Juni nanti dianggap takkan bisa menyelematkannya.

Pesimisme sudah merebak kuat di Vietnam. Oleh karena itu, Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) dipercaya tak akan mencari pelatih permanen untuk mengisi kursi kosong sejak ditinggal Troussier.

Hoang Anh Tuan tampaknya bakal didapuk untuk menemani Timnas Vietnam di dua laga sisa kualifikasi itu.

(***)