Menu

Buntut Dukung Ridwan Kamil di Pilkada 2024, Kini PDIP Pecat Effendi Simbolon

Azhar 30 Nov 2024, 15:35
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto dan Effendi Muara Sakti Simbolon. Sumber: kempalan
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto dan Effendi Muara Sakti Simbolon. Sumber: kempalan

RIAU24.COM - Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat membenarkan partainya memecat Effendi Muara Sakti Simbolon.

"Benar," ujarnya singkat dikutip dari liputan6.com, Sabtu 30 November 2024.

Effendi dipecat lantaran melanggar kode etik dan AD/ART PDIP.

"Melanggar kode etik, disiplin dan AD/ART partai," sebutnya.

Selama Pilkada 2024 berlangsung, Effendi terlihat mendukung pasangan calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 1, Ridwan Kamil-Suswono.

Padahal PDIP sendiri memiliki jagoan yakni Pramono-Rano.

Halaman: 12Lihat Semua