Menu

Dikremasi di Jepang, Abu Barbie Hsu Akan Dibawa Suami ke Taiwan 6 Februari

Rizka 4 Feb 2025, 15:34
Barbie Hsu
Barbie Hsu

RIAU24.COM - Abu Barbie Hsu dikabarkan bakal dibawa pulang ke Taiwan pada Kamis (6/2). DJ Koo selaku suami disebut akan menjadi pembawa abu setelah Barbie Hsu dikremasi di Jepang. Ia bakal didampingi adik iparnya, Dee Hsu.

Dee Hsu disebut akan tinggal beberapa hari lagi di Tokyo untuk mengurus pemakaman sang kakak. Sementara itu, Mirror Media pada Selasa (4/2) memberitakan, Huang Chunmei, sang ibu, akan pulang ke Taiwan lebih dulu.

Huang Chunmei sebelumnya sudah meminta kepada semua orang memberikan keluarga waktu dan ruang untuk bisa berduka dan melepas kepergian Barbie Hsu.

Hal tersebut disampaikan ibunda melalui produser Wang Weizhong, kerabat dekat termasuk sosok yang mengundang Barbie Hsu ke pernikahan anaknya.

Pernikahan anak Wang Weizhong menjadi kesempatan Barbie Hsu muncul ke hadapan begitu banyak orang sebelum meninggal dunia.

Huang Chunmei juga menyatakan anak perempuannya selama hidup selalu khawatir karena diikuti bahkan dikejar reporter dan banyak orang. Sehingga, keluarga menegaskan untuk diberikan privasi ketika kembali ke rumah.

Halaman: 12Lihat Semua