Prabowo Tegas Didepan Pemimpin Dunia: Rakyat Saya Menderita Setiap Hari Akibat Korupsi

RIAU24.COM -Presiden Prabowo Subianto menegaskan komitmennya memberantas koruptor yang merugikan negara. Dia memastikan akan mengerahkan segala kekuatan negara untuk memberantas korupsi di Indonesia yang saat ini sangat mengkhawatirkan.
"Tingkat korupsi di negara saya sangat mengkhawatirkan. Dan itulah, mengapa saya bertekad untuk menggunakan seluruh tenaga, seluruh wewenang yang diberikan kepada saya oleh konstitusi untuk mencoba mengatasi penyakit ini," kata Prabowo saat menjadi keynote speaker di forum internasional World Government Summit secara daring di Dubai, Kamis (13/2).
Prabowo: Rakyat Mendukung Saya
Menurut dia, korupsi merupakan akar dari semua kemunduran di sektor pendidikan hingga penelitian dan pengembangan. Prabowo meyakini komitmennya memberantas korupsi mendapat banyak dukungan dari masyarakat.
"Dan sekarang, setelah 100 hari, saya merasa mayoritas rakyat Indonesia mendukung saya. Mereka menderita setiap hari akibat korupsi ini," ujarnya.
Prabowo menilai tata pemerintahan yang baik adalah kunci membasmi korupsi. Dengan tindakan tegas, dia mengatakan berhasil menghemat anggaran sebesar 20 miliar dolar AS di 100 hari pemerintahannya bekerja.