Pakar Nilai Megawati Punya Peluang Lakukan Lobbying ke KPK Demi Bebaskan Hasto
RIAU24.COM -Pakar Ilmu Komunikasi Politik, Henri Subiakto bicara terkait kemungkinan dilepaskannya Sekjen PDI Perjuangan, Hasto Kritiyanto yang ditahan KPK.
Melalui cuitan diakun X pribadinya, ia mengungkap memang ada kemungkinan PDIP melalui Ketua Umum Megawati Soekarnoputri melobi untuk melepaskan Hasto.
Hanya saja menurutnya, itu bisa terdampak buruk untuk PDIP Perjuangan. Salah satunya tentu citra Partai dan bisa saja terpuruk.
“Kalau belakangan nanti Hasto dilepas dari tahanan karena lobi PDIP atau bu Mega, maka citra PDIP justru akan terpuruk,” tulisnya dikutip Rabu (26/2/2025).
“Partai itu akan dianggap tak menghormati hukum,” tambahnya.
Henri menyarankan sebaiknya Sekjen PDIP itu untuk mengikuti proses hukum tanpa melakukan lobi-lobi politik.