Menu

BRK Syariah Perkuat Komitmen Pendidikan Inklusif, Salurkan Bantuan CSR ke SLB Pelita Nusa Pekanbaru

Alwira 30 Nov -0001, 00:00
Penyaluran Program CSR BRK Syariah
Penyaluran Program CSR BRK Syariah

Kepala Sekolah SLB Pelita Nusa, Adheestya Indah Lestari, menjelaskan bahwa bantuan tersebut sangat dibutuhkan oleh sekolah, mengingat pihaknya menerapkan Kurikulum Merdeka Belajar yang menitikberatkan pada pembelajaran digital. 

“Anak-anak kami, khususnya siswa autis, dominan di bidang seni dan IT. Kami memiliki kelas TIK dan desain grafis, dan setiap kali pembelajaran berlangsung, antusiasme siswa sangat tinggi,” ujarnya.

Ia juga mengapresiasi respons cepat BRK Syariah dalam merealisasikan bantuan. 

“Proposal kami ajukan pada bulan Oktober dan alhamdulillah ditindaklanjuti dengan cepat. Ini menunjukkan komitmen BRK Syariah terhadap dunia pendidikan, terutama bagi anak-anak disabilitas,” ungkapnya.

Senada dengan itu, Ketua Yayasan Bintang Pelita Nusa, Hengki Agussah Putra, menyampaikan terima kasih atas kepedulian BRK Syariah yang telah membantu pemenuhan sarana belajar bagi siswa. 

Menurutnya, dukungan tersebut sangat berarti dalam menunjang proses pembelajaran bagi sekitar 80 persen siswa yang merupakan anak dengan gangguan perilaku.

Halaman: 123Lihat Semua