Menu

Wabup Apresiasi Petani Desa Wonosari Kembangkan Cabai Merah

Dahari 27 Jan 2026, 04:39
Wabup Apresiasi Petani Desa Wonosari Kembangkan Cabai Merah
Wabup Apresiasi Petani Desa Wonosari Kembangkan Cabai Merah

Dalam kesempatan itu, Wakil Bupati Bengkalis H. Bagus Santoso menyampaikan apresiasi dan rasa bangganya kepada para petani Desa Wonosari Barat atas inovasi dan kerja keras yang telah dilakukan.

“Ini membuktikan bahwa tanah gambut bukanlah hambatan, melainkan peluang apabila dikelola secara tepat. Cabai merah merupakan komoditas strategis yang sangat berpengaruh terhadap inflasi dan stabilitas harga kebutuhan pokok. Karena itu, Pemerintah Kabupaten Bengkalis akan terus mendorong peningkatan produksi pertanian,” ujar Wabup.

Lebih lanjut, Wabup menegaskan bahwa sektor pertanian memiliki peran penting dalam menjaga ketahanan pangan daerah sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Pemerintah Daerah, lanjutnya, akan terus memberikan pendampingan kepada para petani, mulai dari penyediaan sarana produksi, pemanfaatan teknologi pertanian, hingga penguatan kelembagaan kelompok tani.

Selain melakukan panen, Wakil Bupati Bengkalis Bagus Santoso juga berdialog langsung dengan para petani terkait berbagai kendala yang dihadapi di lapangan, seperti ketersediaan pupuk, pengendalian hama dan penyakit tanaman, sistem irigasi, serta pemasaran hasil panen.

Ia memastikan bahwa Pemerintah Kabupaten Bengkalis akan terus berupaya mencari solusi terbaik agar produktivitas pertanian semakin meningkat dan para petani dapat merasakan manfaat ekonomi secara berkelanjutan.

Halaman: 123Lihat Semua