Menu

Bupati Bengkalis Kasmarni Buka Musrenbang Kecamatan Bukit Batu Tahun 2026

Dahari 31 Jan 2026, 10:02
Bupati Bengkalis Kasmarni Buka Musrenbang Kecamatan Bukit Batu Tahun 2026
Bupati Bengkalis Kasmarni Buka Musrenbang Kecamatan Bukit Batu Tahun 2026

Sementara itu, Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Bengkalis, Muhammad Asmir, menyampaikan bahwa tidak semua desa mengusulkan program ke bidang perikanan, namun pihaknya tetap berupaya meningkatkan kuantitas dan ekonomi masyarakat melalui sektor budidaya yang telah dirancang dalam program Koperasi Merah Putih.

Selain itu, Bidang Perencanaan dan Anggaran Staf Ahli Bupati Bengkalis, Drs. Yuhelmi, mengingatkan para Kepala Desa dan Camat untuk lebih menggali potensi sumber anggaran yang telah tersedia. Ia juga memberikan apresiasi atas pelaksanaan Musrenbang Kecamatan Bukit Batu Tahun 2026 yang dinilai berjalan dengan baik.

Tidak hanya itu, Sekretaris BPKAD Kabupaten Bengkalis, Firdaus, juga menyampaikan bahwa dana desa sangat bergantung pada kebijakan pemerintah pusat, serta pemanfaatan dana ADD dan program Bermasa.

Ia menyoroti bahwa hampir 90 persen usulan Musrenbang masih didominasi oleh pembangunan infrastruktur jalan, padahal Kecamatan Bukit Batu memiliki banyak dinas dan UPTD yang dapat dimanfaatkan untuk pengembangan sektor lainnya. 

Meski demikian, pihaknya tetap mengapresiasi seluruh usulan demi peningkatan pembangunan Kecamatan Bukit Batu ke depan.

Musrenbang Kecamatan Bukit Batu diharapkan mampu menghasilkan usulan program dan kegiatan yang tepat sasaran, berkelanjutan, serta mendukung visi pembangunan Kabupaten Bengkalis yang Bermarwah, Maju, dan Sejahtera.

Halaman: 12Lihat Semua