Menu

Hanya Operasikan Dua Pompa, Air Waduk PDAM Bengkalis Alami Kekeringan

Dahari 27 Mar 2019, 15:43
Kondisi waduk  yang menjadi sumber air PADM Bengkalis  sudah mulai mengering/hari
Kondisi waduk yang menjadi sumber air PADM Bengkalis sudah mulai mengering/hari

RIAU24.COM -  BENGKALIS - Secara teknis, kondisi pipa hisap pompa air baku PDAM Bengkalis saat ini ada 2 pompa hisap pengolahan yang dioperasikan.

Namun karena kondisi air baku di waduk tepatnya di Wonosari Timur, Kecamatan Bengkalis mengalami penurunan, maka kedua pompa hisap kondisinya sudah mengapung, karena debit air yang menyusut atau hampir mengering.

Direktur PDAM Tirta Terubuk Kabupaten Bengkalis, Jufrizal SE melalui Kepala Bagian (Kabag) Teknik dan Perencanaan Abel Iqbal ST mengatakan, guna mengatasi hal itu, terpaksa saat ini PDAM Bengkalis hanya mengoperasikan 1 pompa hisap pengolahan air baku yang dipindahkan ke ponton yang telah dibangun PDAM. Kemudian ditempatkan ketitik terdalam bagian waduk.

Kondisi kemarau yang telah memasuki bulan ke-3 tahun ini, PDAM saat ini terus berupaya dan mencari solusi agar melancarkan jalannya pompa hisap yang dioperasikan 1 saat ini.

"Salah satu cara yang kita l dilakukan, juga dengan membersihkan saluran air yang ada di sekitar waduk, agar air tersebut masuk ke waduk kita yang mengalami penyusutan," ungkap Abel, Rabu 27 Maret 2019.

Selain itu, PDAM juga sudah melakukan koordinasi dengan pihak PT Meskom Agro Sarimas (MAS) dan Dinas PUPR Kabupaten Bengkalis. Pihak PT MAS akan melakukan peninjauan ke lapangan guna memastikan pasokan air baku ke waduk PDAM Bengkalis.

Halaman: 12Lihat Semua