Menu

Ternyata, Ada Pembunuh yang Lebih Mematikan Dari Rokok, Begini Faktanya

Siswandi 15 Mar 2020, 21:22
Ilustrasi
Ilustrasi

RIAU24.COM -  Temuan dari sekelompok ilmuwan, ada pembunuh yang lebih mematikan dari rokok. Ilmuwan memperkirakan usia harapan hidup secara global dipangkas hampir tiga tahun, yang disebabkan terpapar polusi udara. 
Itu artinya, dua kali lipat dari yang diduga sebelumnya dan lebih besar daripada merokok.

Tak hanya itu, penyakit pernapasan, kanker, masalah jantung, stroke dan berbagai hal lain dihubungkan dengan polusi udara sehingga kini ia disebut sebagai "merokok gaya baru".

Seberapa besar bahaya polusi udara terhadap umur kita?

Dilansir viva yang merangkum bbcindonesia, Minggu 15 Maret 2020, dalam sebuah kajian yang diterbitkan di jurnal Cardiovascular Research, para ilmuwan tersebut menyatakan angka di atas bahkan hampir 10 kali lebih besar dalam menurunkan harapan hidup yang disebabkan oleh segala bentuk kekerasan digabungkan - termasuk perang.

Mereka menggunakan metode statistika untuk menghitung tingkat kematian dan pengurangan usia harapan hidup di tahun 2015 dan menemukan bahwa polusi udara terhubung ke 8,8 juta kematian.

Halaman: 12Lihat Semua